Halo semuanya, kembali lagi di sahretech. Pada kesempatan kali ini kita akan belajar cara menghubungkan project flutter dengan google firebase. Penasaran?, ayo ikuti tutorialnya di bawah ini.
Google Firebase
Firebase adalah salah satu layanan yang disediakan oleh google untuk membantu developer menyediakan tool atau environment secara cepat seperti database, otentikasi user, penyimpanan secara realtime, penyimpanan file, data anlisis, push notifikasi dan layanan-layanan lainnya.
Firebase menjadi solusi cepat bagi kalian yang males bikin backend atau belum bisa backend beserta lingkungan servernya. Firebase dapat digunakan untuk pengembangan aplikasi web maupun mobile. Pada artikel kali ini kita akan membahas cara mengkoneksikan flutter dengan firebase. Artikel ini sekaligus menjadi awal atau syarat untuk pengembangan aplikasi flutter dengan firebase.
Cara Koneksi Firebase ke Project Flutter
2. Klik add project
Membuat Firebase Project |
3. Selanjutnya, isi nama project, lalu klik continue
4. Pada step selanjutnya, kalian bisa mengaktifkan fitur google analisis untuk project atau menonaktifkannya. Caranya tinggal switch tombol enable google analytics for this project. Lalu klik tombol create project.
5. Ok, setelah project selesai dibuat. Maka kalian akan diarahkan ke halaman dashboard. Klik icon android untuk menambahkan aplikasi.
6. Ok, selanjutnya kita akan mulai melakukan setting atau konfigurasi dengan aplikasi flutter. Pertama kita isi registrasi app terlebih dahulu. Isi Android Package Name, App Nick Name, dan SHA-1 seperti gambar di bawah ini. Bagaimana cara mengisinya?, ikuti tahap selanjutnya.
Register App |
-
Android Package Name bisa kalian temukan di dalam folder
android/app/build.gradle
android package name
- App Nick Name digunakan sebagai nama atau julukan aplikasi agar mudah diingat
-
Debug signing certificate SHA-1 bisa kalian dapatkan dengan cara
masuk ke folder android. Lalu buka cmd atau terminal dan jalankan
perintah .\gradlew SigInReport
SHA-1
No comments
Jangan lupa kasih komentar ya!. Karena komentar kalian membantu kami menyediakan informasi yang lebih baik
Tidak boleh menyertakan link atau promosi produk saat berkomentar. Komentar tidak akan ditampilkan. Hubungi 081271449921(WA) untuk dapat menyertakan link dan promosi