7 Ponsel Nokia Paling Populer Sebelum Bangkrut

Share:
7 Ponsel Nokia Paling Populer Sebelum Bangkrut
Halo semuanya, kembali lagi di sahretech. Kamu yang saat ini ga bisa lepas dari handphone mu, pasti tau dong dengan merek ponsel Nokia. Yups, bener banget, Nokia adalah merek ponsel yang paling digandrungi pada dekade 90an sampai 2000an. Dibanding pesaing lainnya seperti Ericsson, Motorola dan merek-merek lain, Nokia jelas lebih unggul.

Selain gencar berinovasi dan melakukan evolusi teknologi yang super keren dan ga terpikirkan oleh pesaing lain, Nokia juga terkenal bandel dan awet. Jadi ga heran kalau setiap merilis varian baru dipasaran, peminatnya akan sangat membludak.

Tapi sekarang, Nokia seperti kehilangan citranya sebagai brand terfavorit. Sebagai informasi buat anak jaman now yang ga tau dengan ponsel Nokia jaman dulu, dibawah ini adalah 7 varian ponsel Nokia yang terpopuler di jamannya.



1. Nokia 3310 (2000)

Ponsel ini menjadi yang terpopuler saat dirilis tahun 2000. Bahkan eksistensinya bisa terasa sampai ke generasi bocil yang lahir ditahun 2005. Ponsel yang mempunyai varian casing yang keren-keren ini merupakan varian ter-awet bahkan hingga detik ini. Karena saking awetnya, ponsel ini pun di -remake dan diluncurkan kembali pada tahun 2017 . Sama seperti nenek moyangnya, remake nya pun mendulang sukses.

Nokia 3310



2. Nokia 2110(1994)

Ponsel terjadul ini menjadi salah satu ponsel terfavorit di jamannya. Ukurannya yang bisa dibilang berat banget untuk sebuah handphone ga menghalanginya untuk menjadi ponsel yang dimiliki sejuta umat. Mungkin karena model 2110 ini ga ribet dan gampang digunakan.

Nokia 2110
Nokia 2110, Soulgangsters, CC BY-SA 4.0, via Wikimedia Commons




3. N-Gage (2003)

Nokia mengeluarkan seri N-Gage karena ingin mencoba dunia video game. Banyaknya console game yang dirilis di jaman itu seperti x-box, PS2 , GameCube dll membuat Nokia menciptakan N-Gage sebagai ponsel game. Pemakai N-Gage mungkin merasa menjadi gamer paling keren karena bisa bermain dengan mini console dikedua tangan, bisa dikantongi dan bisa dipakai sebagai telepon pula.

Nokia N-Gage

Nokia N-Gage, Soulgangsters, CC BY-SA 4.0, via Wikimedia Commons




4. Nokia 7210 (2002)

7210 menjadi ponsel besutan Nokia yang banyak sekali peminatnya. Pasalnya 7210 merupakan seri ponsel pertama Nokia yang layarnya berwarna. Dibanding pendahulunya yang rata-rata memiliki layar berwarna Hitam-Putih atau kuning kehijauan saja, jelas 7210 menjadi primadona sejak pertama kali dirilis. Namun ternyata 7210 memiliki satu kekurangan, yaitu tombol keypad yang tidak nyaman di jari-jari kita.

Nokia 7210
Nokia 7210




5. Nokia 8210 (1999)

Ponsel ini juga menjadi yang terpopuler pada jamannya tepatnya di tahun 1999. 8210 menjadi terfavorit karena dibalik bentuk nya yang imut dan praktis tapi bisa menyimpan kontak sebanyak 250 nama, jumlah yang dianggap fantastis kala itu.

Nokia 8210
Nokia 8210, TEL0000, Public domain, via Wikimedia Commons




6. Nokia 5310 (2007)

Dirilis pada Desember 2007, Nokia 5310 merupakan ponsel bertema Xpress music. 5310 ini memiliki ukuran yang kecil jadi lebih nyaman dan praktis dikantong namun tetap asik dipakai mendengarkan musik.

Nokia 5310 Express Music
Nokia 5310 Express Music




7. Nokia 5610 (2007)

Sama seperti 5310, Nokia 5610 juga dirilis di tahun 2007 dan sama-sama bertajuk Xpress music. 5610 dikenal juga sebagai penerus dari 5310 tersebut. Bedanya 5610 mempunyai tampilan yang lebih besar dari 5310 dan dengan model slide ke bawah. Selain itu juga dilengkapi memori bank lagu yang lebih banyak ketimbang 5310.

Nokia 5610
Nokia 5610




Ok, sekian artikel kali ini tentang 7 Ponsel Nokia Paling Populer Sebelum Bangkrut. Semoga bermanfaat. Silahkan comment dan share artikel ini ke teman-teman kalian. Sekian dan sampai jumpa.

No comments

Jangan lupa kasih komentar ya!. Karena komentar kalian membantu kami menyediakan informasi yang lebih baik

Tidak boleh menyertakan link atau promosi produk saat berkomentar. Komentar tidak akan ditampilkan. Hubungi 081271449921(WA) untuk dapat menyertakan link dan promosi