Halo semuanya, kembali lagi di sahretech. Baiklah pada kesempatan kali ini
saya akan berbagi tips cara merubah icon folder pada windows 10 biar tampilan
folder kalian nggak ngebosenin. Penasaran?, ayo ikuti tipsnya berikut ini.
Mungkin sebagian kalian bosen dengan tampilan folder windows yang gitu-gitu
aja atau mungkin sering ketuker dengan folder lain. Salah satu cara yang bisa
kalian terapkan adalah mengubah tampilan icon folder menjadi icon yang kalian
inginkan. Caranya mudah sekali, kalian bisa menggunakan icon bawaan windows
atau menggunakan icon khusus yang telah kalian sediakan. Berikut caranya
📰 1. Cara Merubah Keyboard Menjadi Bahasa Arab di Windows 10
read more
|
📰 2. Tips Short Cut Windows Agar Pekerjaan Kamu di Komputer Lebih Produktif
read more
|
📰 3. Cara Memperbaiki Gambar Thumbnail Tidak Muncul di Windows
read more
|
Cara Merubah Icon Folder pada Windows 10
1. Pertama cari folder yang ingin kalian ubah iconnya.
2. Lalu klik kanan pada folder yang dituju, kemudian klik properties
3. Maka akan muncul sebuah popup, lalu klik tab customize, lalu klik change
icon
|
Cara mengganti icon folder
|
4. Kalian bisa menggunakan list icon yang sudah disediakan oleh windows. Atau
kalian bisa menggunakan gambar lain dengan format dll atau ico.
Note: Gambar dengan format png atau jpg tidak akan diterima oleh
windows, jika kalian ingin menggunakan gambar custom, silahkan convert
terlebih dahulu dengan website ini
image.online-convert.com
|
Cara mengganti icon folder
|
5. klik 2x pada icon yang ingin kalian gunakan, lalu klik ok untuk menerapkan
icon baru pada folder yang ingin kalian ganti. Hasilnya akan tampak seperti
gambar di bawah ini.
|
Hasil penggantian icon
|
Sekian tips dan trick cara merubah icon folder pada windows 10. Semoga
tutorial ini bermanfaat, apabila ada yang ingin ditanyakan silahkan tinggalkan
di kolom komentar di bawah ini dan mari kita diskusikan bersama. Sampai jumpa
di tutorial keren lainnya.
No comments
Jangan lupa kasih komentar ya!. Karena komentar kalian membantu kami menyediakan informasi yang lebih baik
Tidak boleh menyertakan link atau promosi produk saat berkomentar. Komentar tidak akan ditampilkan. Hubungi 081271449921(WA) untuk dapat menyertakan link dan promosi